Palangka Raya, Berita4terkini.com – Siswa-siswa MAN Kota Palangka Raya menorehkan prestasi gemilang dalam Festival Lomba Seni Islami (Felsi) dalam rangka memeriahkan Maulid Nabi 1446 H yang diselenggarakan oleh SMAN 1 Kota Palangka Raya, 14 September 2024 lalu. Dalam ajang kompetisi yang bergengsi ini, dua siswa dari MAN Kota Palangka Raya mampu meraih penghargaan dalam lomba Azan dan lomba Tilawah.
Nayla Humaira Azzahra (XI-I), seorang siswi berbakat dan penuh talenta, sukses mempersembahkan kebanggaan bagi MAN Kota Palangka Raya dengan meraih gelar juara 1 dalam lomba tilawah al-Quran, sedangkan Dimas Firmansyah (X-E) sukses meraih gelar juara 3 lomba Azan.
Keberhasilan siswa-siswa MAN Kota Palangka Raya dalam festival ini juga tidak terlepas dari peran penting guru pembimbing kegiatan, Nengsih, guru koordinator kegiatan keagamaan dan Mildawati, sebagai salah satu musyrifah di Ma’had at-taqwa MAN Kota Palangka Raya.
H. Ahd. Fauzi selaku Kepala MAN Kota Palangka Raya kepada tim Humas, Senin, (23/9/2024) menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas prestasi yang diraih oleh Nayla Humaira Azzahra dan Dimas Firmansyah. Ia menekankan pentingnya pendidikan dan pembinaan karakter keagamaan di MAN Kota Palangka Raya, yang tidak hanya mengutamakan akademik, tetapi juga pengembangan bakat dan keterampilan siswa.
Kepala Madrasah juga berterima kasih kepada para guru dan pelatih pembimbing, serta dukungan orang tua yang telah dengan gigih membimbing dan mendukung siswa-siswa dalam mengasah kemampuan dalam berlomba.
Prestasi Nayla Humaira Azzahra dan Dimas Firmansyah dalam Festival Seni Islami (Felsi) Maulid Nabi 1446 H merupakan bukti konkret bahwa siswa-siswa MAN Kota Palangka Raya memiliki potensi yang luar biasa dan kompetitif dalam berbagai kompetisi.
“Diharapkan, prestasi ini akan menjadi inspirasi bagi siswa-siswa lainnya untuk terus berkembang dan meraih prestasi mengharumkan nama madrasah di berbagai even lomba,” pungkas Kepala MAN Kota.(red)