
Muara Teweh, berita4terkini.com – Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis secara resmi melantik dan menyerahkan SK kepada 483 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk tenaga teknis, tenaga guru dan tenaga kesehatan yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Muara Teweh, Rabu (30/4/2025).
Turut hadir pada acara ini, Pj. Sekretaris Daerah, Asisten Setda, Staf Ahli Bupati, Kepala Perangkat Daerah dan undangan terkait lainnya.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Barito Utara Drs.Muhlis mengatakan bahwa ini adalah hari yang istimewa serta membanggakan bagi PPPK yang telah melalui berbagai tahapan seleksi hingga pengangkatan.
“Sebagai bagian dari keluarga besar Pemerintah Kabupaten Barito Utara, kami berharap saudara menjadi agen perubahan teladan dalam menjaga etos kerja, kedisiplinan dan integritas, jaga sikap, jaga semangat dan jaga kepercayaan publik terhadap aparatur pemerintah serta teruslah belajar memperbaiki diri serta mengembangkan potensi saudara karena tugas dan tanggung jawab yang saudara emban kedepan akan semakin berat,” ucap Muhlis.
Sementara itu, Kepala BKPSDM Kabupaten Barito Utara Hj. Sri Hartati melaporkan jumlah PPPK yang diambil sumpah /janji jabatan berjumlah 483 orang yang terdiri dari tenaga teknis 331 orang, tenaga guru 108 orang dan tenaga kesehatan 44 orang.
“Adapun untuk sumber dana pelaksanaan kegiatan ini berasal dari DPA SKPD BKPSDM Kabupaten Barito Utara tahun anggaran 2025,” terangnya. (Ra)