
Puruk Cahu, berita4terkini.com – Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Pemkab Mura) menggelar ramah tamah open house dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1446 H/ 2025 M yang dilaksanakan di rumah Jabatan Wakil Bupati Mura Rahmanto Muhidin mulai pukul 10.00 sampai pukul 21.00 WIB malam, Senin, (31/5/2025).
Pada kesempatan tersebut, Bupati Mura, Heriyus didampingi Ketua TP-PKK Kab. Mura, Warnita Heriyus bersama Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhidin dan Wakil Ketua TP-PKK Kab. Mura, Dina Maulidah Rahmanto mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri 1446 H kepada seluruh masyarakat Murung Raya.
Dalam sambutannya Bupati Mura, Heriyus menyampaikan bahwa Idulfitri adalah momen saling memaafkan antara sesama.
“Dengan semangat kebersamaan dan saling memaafkan, acara open house ini menjadi simbol kuatnya persatuan dan toleransi di Murung Raya, sekaligus mengukuhkan hubungan yang harmonis antar warga dan Pemerintah Daerah,” ucap Heriyus.
Sementara itu, Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhidin menyampaikan terima kasih yang tidak terhingga atas kehadiran seluruh elemen masyarakat dalam acara ramah tamah open house dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1446 H.
“Kami sangat berterima kasih atas partisipasi dan kehadiran masyarakat dalam acara ramah tamah open house ini,” ungkapnya. (Red)