Palangka Raya, Berita4terkini.com – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur`an (LPTQ), H Edy Pratowo Lantik Dewan Hakim dan Panitera Musabaqah Tilawatil Qur`an dan Hadis (MTQH) XXXII Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2024, di Aula Eka Hapakat Kantor Gubernur Jalan RTA Milono Kota Palangka Raya, Minggu (8/12/2024).
Adapun, Ketua Dewan Hakim yang dilantik yaitu, Chairuddin Halim beserta anggota Dewan Hakim dan Panitera lainnya.
Sambutan Gubernur Sugianto Sabran, Wagub Edy mengatakan penunjukan sebagai Dewan Hakim dan Panitera bukan tugas yang ringan, namun merupakan kepercayaan besar yang diberikan untuk memastikan seluruh proses perlombaan MTQH berjalan lancar, adil, dan transparan.
“Dewan Hakim memiliki tanggung jawab yang berat, yaitu menilai dengan adil, jujur, dan objektif setiap peserta yang tampil, berdasarkan kemampuan dan kualitas yang ditampilkan para peserta, tanpa ada keberpihakan,” ujarnya.
Wagub berpesan kepada para Dewan Hakim agar senantiasa menjunjung tinggi prinsip keadilan, integritas, dan objektivitas dalam setiap penilaian yang diberikan, sehingga melalui ajang MTQH ke-32 ini, didapatkan bibit-bibit Qori dan Qoriah yang unggul, yang mampu bersaing dan mengharumkan nama Kalteng di tingkat Nasional dan Internasional.
“Pastikan selalu menjaga kredibilitas dan sportifitas dalam setiap tahapan kompetisi ini. Keputusan yang Anda ambil bukan hanya tanggung jawab di dunia, tetapi juga akan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT di akhirat kelak,” imbuhnya.
Wagub menambahkan, para Panitera juga memiliki peran yang sangat penting yaitu bertugas untuk mencatat, mendokumentasikan, dan memastikan semua proses administratif berjalan sesuai ketentuan yang telah disepakati.
“Saya percaya, dengan kejujuran, profesionalisme, dan semangat yang tinggi, para Dewan Hakim dan Panitera akan mampu menjalankan tugas-tugas yang diemban dengan baik dan penuh tanggung jawab,” tukasnya.
Sementara itu, Usai melantik, Wagub secara simbolis membuka Gebyar UMKM, di Halaman Kantor Gubernur Kalteng. (red)