
Kuala Kapuas, berita4terkini.com – Bupati Kapuas H.M Wiyatno, S.P secara resmi melantik Dr. Usis I. Sangkai, S.Hut., M.Si. sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kapuas dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat di Hall Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Senin pagi (21/07/2025).
Dalam prosesi tersebut, Bupati Wiyatno menyerahkan langsung Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada Usis I Sangkai sebagai Sekda definitif, setelah sebelumnya menjabat sebagai Penjabat (Pj) Sekda. Momen ini disambut hangat dan penuh haru oleh para tamu undangan yang hadir.
Acara pelantikan turut dihadiri Wakil Bupati Pulang Pisau Ahmad Jayadikarta, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta para kepala perangkat daerah dari lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.
Dalam sambutannya, Bupati Wiyatno menyampaikan ucapan selamat kepada Usis I Sangkai dan berharap pelantikan ini dapat meningkatkan kinerja pemerintahan serta pelayanan publik di Kabupaten Kapuas. Ia juga menekankan pentingnya sinergi lintas sektor demi kemajuan daerah.
“Selamat kepada Pak Usis. Kami berharap beliau bisa terus membawa perubahan positif dan meningkatkan koordinasi antarlembaga pemerintahan,” ujar Wiyatno.
Sedangkan, Usis I Sangkai menyampaikan rasa syukur atas amanah tersebut dan berkomitmen untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab serta mendukung visi dan misi Bupati Kapuas. (NN)